Piabung Secret Paradise in Kota Agung


Haii Sahabat Ranselorange,

Perjalanan kali ini benar-benar tidak direncanakan, awalnya kami berniat berkunjung ke salah satu keluarga kami yang berada di Kota Agung kabupaten Tanggamus, Lampung. Saya sendiri menghabiskan masa SD dan SMP di Kota Agung jadi sudah tidak asing dengan kota itu. Karena pada saat itu weekend semua anggota keluarga kami berkumpul. Ada yang nyeletuk pengen mancing, orang itu adalah Mas Ivan hehhe. 

Dimas adik terbungsu kami pun mengiyakan ajakan mancing...(katanya orang Prabu gak pernah liat Laut kasian) hehehhe. Banyak diskusi ke pantai A pantai B dan akhirnya kesebut juga "surga yang tersembunyi" ini PIABUNG BEACH. Anyway KotaAgung ini terletak dipesisir pantai jadi banyak pantai didaerah ini.

Pernah denger si waktu kecil dengan kata-kata Piabung, tapi gak akan menyangka kalo pantainya sekarang sudah dikelolah dengan baik.

Lokasi Piabung ini agak susah dijelaskan, nyari digoogle juga cukup bingung dia masuk area mana. Menurut informasi dari sepupu kami yang juga anggota DPR kab.Tanggamus ini masuk kabupaten Tanggamus.

Piabung Beach

Dermaga di Pantai Piabung

 Di dermaga ini banyak digunkan untuk lokasi memancing oleh warga sekitar ataupun warga luar.

yuhuu Mancing Mania

 Dan eng ing eng berjam-jam mancing hasilnya:

Ikan hasil pancingan
ada yang tau itu jenis ikan apa? walaupun tidak ada ikan yang bisa dibawa pulang tapi hati tetap senang.

Ranselorange @PiabungBeach
Liat pic sudah lanjut bahas lokasi ya, jadi buat sahabat ranselorange yang akan berkunjung kesini, bisa mngambil rute menuju daerah Simpang, kurang lebih 10 menit dari pusat administrasi Kab.Tanggamus. Ketika sudah sampai simpang ada terdapat pertigaan disisi kiri. Pertigaan ini terkenal dengan "pertigaan simpang". Ciri-ciri lain pertigaan ini apabila teman-teman berkunjung dipagi hari ada pasar ikan dadakan. Nah lo bingung kan??kalo iya jurus terjitu tanya aja deh dengan warga sekitar mudah-mudahan pada tau.

Setelah masuk pertigaan ini perjuangan belum selesai lo, kita masih menempuh perjalanan yang cukup wooow!!! Wooww disini banyak maknanya, wooww ancurnya jalanan, woww sempitnya jalannya, wooww seremnua karna kanan kita tebing yang cukup tinggi dimana dibawahnya langsung lautan dan tentunta wow pemandangannya (Subhanalloh). 

Sawah yang menghijau


Pemandangan yang Berhadap-hadapan dengan Pantai Piabung

Selain disuguhkan oleh birunya lautan, indra penglih kita akan dimanjakan oleh hijaunya hamparan pegunungan dan sawah.



my Family

Untuk saran bagi teman-teman yang dalam keadan hamil atau sedang program hamil sangat tidak disarankan menuju 'paradise nya Kota Agung" ini, next time aja. Hal ini dikarenakan kedaan jalannya yang benar-benar tidak bersahabat, seperti lokasi offroad. So untuk pertimbangan juga gunakan kendaraan yang cukup tinggi. Untuk informasi pada saat itu kami membawa mobil Kijang Kapsul dan tentunya carilah supir yang profesional, sanggup jalan sempit hancur dan menyeramkan.

Sayangnya kami tidak sempat memfoto keadaan jalan, deuuhh bok pegangan di dalem mobil,aja masih mental-mental apa lagi bawa bawa kamera (ngelesh).

Untuk transppotasi umum saya pastikan tidak ada, mungkin inilah salah satu kendala mengapa pantai seindah ini tidak banyak diketahui orang-orang.

Tentunya perjalananmu akan terbayar setelah kita melihatt salah satu hal kecil Kekuasaan Sang Khalik.
Sayangi alammu,maka Alam akan menjadi sahabatmu.

Salam Ranselorange
Diah&Ivan

Read Users' Comments (0)

0 Response to "Piabung Secret Paradise in Kota Agung"